Tips Menjaga Kesehatan Untuk Satpam

Tim infosatpam

| 3 minutes


Tips Menjaga Kesehatan Untuk Satpam

Pekerjaan Satpam seperti mengawasi perilaku mencurigakan, patroli jaga malam, dan menangkap pelaku membutuhkan stamina dan kesehatan yang prima. Berikut beberapa cara satpam untuk menjaga kesehatan dan menjalankan tugasnya dengan lebih efektif:

1. Mengatur nutrisi yang bergizi.

Asupan nutrisi yang cukup itu penting untuk menunjang metabolisme tubuh dalam kegiatan sehari-hari apalagi bagi satpam. Langkah-langkah yang bisa dilakukan untuk memenuhi nutrisi yang dibutuhkan, antara lain:

  • Makanlah makanan yang bergizi sebelum bekerja dan saat istirahat di sela waktu kerja.
  • Kurangi makanan yang berlemak, gorengan, atau makanan pedas karena makanan tersebut tidak mudah dicerna tubuh.
  • Ganti cemilan yang tinggi karbohidrat (donat, keripik kentang, singkong) dengan yang rendah karbohidrat (kacang, kuaci, buah-buahan).
  • Hindari mengkonsumsi makanan dan minuman yang manis karena dapat dengan cepat menciptakan efek lapar atau haus.
  • Minum yang cukup agar dapat terhindar dari dehidrasi dan kehilangan fokus pada saat kerja. (ą2 liter/hari)
  • Jangan berlebihan mengkonsumsi kopi karena dapat mengganggu jam tidur anda. (konsumsi normal: 400mg/hari atau setara dengan 4 cangkir kecil)

2. Berolahraga di tempat kerja.

Ada banyak pilihan olahraga di luar lingkungan kerja yang dapat dilakukan sesuai dengan hobi masing-masing orang seperti futsal, gym, badminton, dst. Dilingkungan kerja pun ada beberapa rutinitas olahraga yang dapat digunakan untuk menjaga tubuh tetap fit, antara lain:

  • Peregangan, dapat dilakukan dimana saja untuk melemaskan otot-otot yang kaku.
  • Gunakan tangga, daripada menggunakan lift lebih baik naik/turun menggunakan tangga. Selain meningkatkan stamina, otot kaki juga semakin terlatih.
  • Break-rutine, merupakan olahraga yang dapat dilakukan dimana saja tanpa bantuan alat seperti push-ups, sit-up, planks. Kegiatan ini dapat dilakukan pada saat sebelum mulai kerja maupun pada saat istirahat.
  • Berdiri, mungkin terdengar aneh namun aktivitas ini sangat baik untuk melancarkan peredaran darah bagi satpam yang bertugas duduk di pos jaga atau sedang mengawasi monitor.

3. Kebugaran Psikis

Selain menjaga kesehatan badan, kesehatan jiwa juga perlu diperhatikan agar pikiran tetap tajam dan semangat kerja tetap tinggi. Berikut beberapa kegiatan yang dapat dilakukan untuk kebugaran psikis:

  • Beribadah.
  • Membaca (koran, majalah, novel, dll)
  • Bermain yang mengasah otak (catur, sudoku, tts, dll)

4. Mengatur pola tidur.

Tubuh manusia normalnya dirancang untuk tidur di malam hari. Namun adakalanya pola tersebut terganggu oleh beberapa hal seperti kerja shift malam. Untuk menjaga kesehatan, seorang satpam perlu mengatur pola tidur agar tidak mengganggu kinerja mereka. Cobalah beberapa langkah berikut untuk menjaga pola tidur anda:

  • Jangan menunda tidur, gunakanlah waktu yang ada untuk beristirahat mengumpulkan tenaga untuk bekerja kembali di esok hari.
  • Pastikan kondisi dan posisi tidur serelaks mungkin untuk tubuh anda.
  • Luangkan waktu sekitar 7 sampai 9 jam untuk tidur setelah kerja jaga malam.
  • Jangan merokok sebelum tidur karena akan mengganggu kualitas tidur anda.
  • Hindari makan 1 jam sebelum tidur karena dapat berpotensi mengganggu pencernaan dan kualitas tidur.
  • Tidur siang, 20-45 menit adalah waktu yang ideal untuk tidur siang. Selain menjadi lebih segar, tidur siang juga bermanfaat untuk memulihkan kerja otak. Hal ini bermanfaat terutama bagi Satpam yang mendapatkan shift malam.
  • Mengatur jadwal shift, hindari kerja shift malam selama 4 hari berturut-turut karena akan memengaruhi tingkat kesehatan anda.